PENGARUH SUMBER-SUMBER KONFLIK TERHADAP KINERJA KARYAWAN DINAS PEKERJAAN UMUM BINA MARGA MALANG JAWA TIMUR

Maqbula Arochman

Abstract


Hakekat manusia itu sama yaitu dinamis dan punya kebutuhan yang sama pula. Maka selama ada manusia yang dinamis dan memiliki vitalitas besar selama itu pula masih ada persaingan, perjuangan dan konflik. Konflik biasanya terjadi dalam suatu organisasi dan disebabkan oleh beberapa hal antara lain karena perbedaan pendapat, persepsi, interpretasi dan kepentingan individu atau antar kelompok dalam organisasi. Menurut Gibson (1992) perusahaan terkadang memandang konflik sebagai hal yang negatif dan harus disingkirkan. Pada kenyataannya konflik yang bersifat positif atau dalam batas tertentu, tidak hanya berguna, tetapi juga diperlukan agar prestasi kerja dapat mencapai optimal. Konflik tersebut akan menjadi tantangan bagi tiap individu dalam organisasi dimana persaingan dilakukan secara sehat. Variabel dari sumber-sumber konflik yang digunakan dalam penelitian ini adalah saling ketergantungan tugas, diferensiasi horisontal yang tinggi, ketergantungan pada sumber bersama yang langka, dan ketakpuasan pecan . Hasil penelitian menunjukkan bahwa hipotesa pertama diterima artinya terdapat pengaruh yang signifikan antara variabel saling ketergantungan tugas, diferensiasi horisontal yang tinggi, ketergantungan pada sumber bersama yang langka, dan ketakpuasan peran terhadap kinerja karyawan Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga Malang Jawa Timur Demikian juga hipotesa kedua yang penulis ajukan diterima artinya bahwa diferensiasi horisontal yang tinggi berpengaruh dominan terhadap kinerja karyawan Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga Malang Jatim.

Keywords


Saling ketergantungan tugas, diferensiasi horisontal yang tinggi, ketergantungan pada sumber bersama yang langka, ketak puasan peran, kinerja karyawan

Full Text:

PDF

References


As'ad, Moch. 1986. Psikologi Industri. Cetakan Pertama.Yogyakarta: Liberty. Gibson, J.L. etal., 1992, Organization, Behaviour, Structure and Processes, Eight Edition, Texas, Business Publications.Inc.

Luthan s, Food. 1985. Organization Behaviour. Singapore: Mc. Graw -Hill. Myers, David G. 1989. Psychology. Second Edition. New York : Worth Robin, Stephan P. 1988, Essential of Organizational Behaviour. Second Edition. New Jersey : Prentice Hall Int. Inc.

_________,1994. Teori Organisasi, Struktur, Derain dan Aplikasi. Edisi 3. Jakarta: Arcan




DOI: http://dx.doi.org/10.30742/equilibrium.v2i5.186

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2017 Equilibrium: Jurnal Ekonomi-Manajemen-Akuntansi

Indexed By:

      
      

  Creative Commons License

Equilibrium by http://journal.uwks.ac.id/index.php/equilibrium is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

 

 

 

 

 

 

Office: EQUILIBRIUM
Faculty of Economics and Business Universitas Wijaya Kusuma Surabaya
Dukuh Kupang XXV No. 54 Surabaya, Indonesia 60225 
Phone: +62315613231   
email: equilibrium@uwks.ac.id

p-ISSN 1693-1378 | e-ISSN 2598-9952

slot gacor slot gacor hari ini slot gacor 2025 demo slot pg slot gacor slot gacor