Implikasi Perubahan Kurikulum Pendidikan Nasional Terhadap Eksistensi Perpustakaan dalam Kajian Perspektif Sosio Kultural

. Bakhtiyar

Abstract


Sumber daya manusia yang profesional, handal, kompetensi dan berkualitas bagi suatu bangsa merupakan aset terpenting bagi kemajuan peradaban bangsa. Hanya melalui pendidikan saja, sumber dayamanusiatersebut dapat diperoleh. Pendidikan menjadi semakin penting dan sangat dominan dalam menentukan keberhasilan pembangunan dan kemajuan bangsa-bangsa di dunia ini.Kualitas pendidikan sangat ditentukan oleh suatu program-program yang direncanakan dan dilaksanakan untuk mencapai tujuan pendidikan yang dinamakan dengan kurikulum. Agar bangsa dan negara lebih maju lagi maka pemerintah memberlakukan kurikulum berbasis kompetensi.Implikasi pemberlakuan kurikulumini sangat luas dan membawa perubahan, perkembangan dan pergeseran dalam masyarakat. Adapun perubahan, perkembangan dan pergeseran itu sangat terasa pada pergeseran peranan sekolah, guru, pustakawan dan perpustakaan, peserta didik dan masyatarakat. Seiring dengan perjalanan waktu, pemberlakuan kurikulum berbasis kompetensi menuai hasilnya, kendatipun banyak kritik pedasdan suara miring dilontarkan. Sangat terasa sekali dampak itu pada perkembangan, perubahan dan pergeseran peran pustakawan dan perpustakaan. Pustakawan semakin memainkan peran aktif dan penting di sekolah dalam melakukan jasa layanan informasi kepada pengguna. Perpustakaan semakin diakui eksistensinya dalam dunia pendidikan, karena perpustakaan menjadi pusat informasi, pusat ilmu pengetahuan dan sebagai sumber belajar bagi perserta didik. Konsekwensinya terjadiadanyapeningkatan volume dan produktivitas kerja pustakawan. Peningkatan kinerja pustakawan di perpustakaan dapat dilihat, dinilai dan dievaluasi dengan melaluai peningkatan aktivitas pengumpulan dan pengadaan, pengolahan, penyajian. pelayanan dan penyebarluasan informasi kepada para pengguna yang memanfatkan jasa layanan informasi di perpustakaan sekolah.

Kata Kunci :Kurikulum, Perpustakaan Sekolah


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.