PENGGUNAAN METODE COOPERATIVE SCRIPT DALAM MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MATERI PKN KELAS V DI SDN TELAJUNG 01 KABUPATEN BEKASI

Apit Dulyapit

Abstract


Pembelajaran PKn di SDN Telajung 01 masih banyak siswa kelas lima yang mendapat nilai rendah. Berdasarkan hasil pengamatan, sangat terlihat dari cara guru mengaplikasikan metode yang kurang beragam dalam pembelajaran, sehingga kurang mendukung fokus dan aktifnya siswa pada saat pembelajaran berlangsung. Oleh karena itu, guna meningkatkan proses pembelajaran, penggunaan metode Cooperative Script diharapkan dapat mendorong siswa untuk mendapatkan hasil belajar yang lebih baik. Target khusus penelitian ini yaitu untuk mengetahui sejauh mana pemahaman dan penguasaan mata pelajaran PKn telah meningkat setelah diterapkannya pembelajaran dengan metode Cooperative Script. Penelitian dilaksanakan pada bulan Maret sampai akhir bulan April tahun 2023. Subjek penelitian sebanyak 30 siswa yakni, 14 siswa laki-laki dan 16 siswa perempuan kelas V di SDN Telajung 01. Informasi yang diterima berupa hasil penilaian (Evaluasi) dan lembar observasi kegiatan belajar mengajar. Jenis Penelitian Tindakan kelas yang digunakan dalam metode ini yakni dengan menggunakan model Kemmis dan Teggart, dengan empat tahapan yakni rencana, Tindakan, pengamatan dan refleksi. Hasil pengamatan yang telah dilakukan, siswa mengalami cukup peningkatan yakni, 85% dengan kategori sangat baik dalam dua siklus. Berdasarkan hasil yang diperoleh, dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran Cooperative script pada pembelajaran PKn di SDN Telajung 01 dapat meningkat setelah model Cooperative Script diterapkan. Penelitian ini diharapkan dapat dijadikan acuan untuk meningkatkan mutu dari penelitian yang akan dilakukan.


Full Text:

PDF


DOI: http://dx.doi.org/10.30742/tpd.v5i1.3076

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2023 Trapsila: Jurnal Pendidikan Dasar

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

RECOMMENDED TOOLS:

     

Supported by:

 

 

 

 

Flag Counter

 

Trapsila Journal is licensed under Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License

Created by TIK UWKS 2020


slot gacor slot gacor hari ini slot gacor 2025 demo slot pg slot gacor slot gacor